Senin, 29 April 2013

Game Engine


Game engine adalah sebuah sistem yang didesain untuk pengembangan video game. Tujuan dari game engine adalah menyediakan sebuah software framework yang bisa digunakan oleh developer untuk membuat video game untuk konsol dan komputer. Inti dari fungsi yang disediakan oleh game engine adalah rendering engine untuk grafis 2D atau 3D, collision detection ( respon ketika objek bertabrakan), sound, scripting, animasi, kecerdasan buatan (A.I), jaringan, streaming, manajemen memori, threading, dukungan bahasa lokal, dan scene graph ( struktur data yang umumnya digunakan oleh gambar berbasis vektor). Proses dari pengembangan game seringkali menggunakan atau mengadapsi game engine yang sudah ada untuk membuat game yang berbeda. Atau membuat game berjalan di atas platform lain.
Game engine menyediakan separangkat  visual development tools disamping penggunaan kembali komponen-komponen software. Tool-tool ini secara umum disediakan dalam development environment yang terintegrasi untuk memungkinkan penyederhanaan. Developer game engine mencoba untuk “membuat roda terlebih dahulu” dengan mengembangkan software suite memiliki banyak elemen  yang mungkin dibutuhkan oleh developer game. Hampir semua game engine suite menyediakan yang memudahkan proses pengembangan seperti pada grafis, suara, ilmu fisika, dan semua fungsi. game engine  disebut juga sebagai “middleware” karena, game engine adalah perangkat lunak yang fleksibel dan dapat digunakan kembali, perangkat lunak yang menyediakan seluruh fungsi inti yang dibutuhkan. Contoh dari game engine adalah JMonkey Engine.

Beberapa game engine hanya menyediakan kemampuan proses render real-time 3D bukannya berbagai fungsi yang dibutuhkan oleh game. Jenis engine ini mengandalkan pengembang game untuk membuat seluruh fungsi lainnya, atau merakit dari komponen middleware lainnya. Umumnya disebut graphic engine, rendering engine atau 3D engine, bukan istilah yang mencakup “game engine”. Terminologi tersebut tidak konsisten digunakan sebagai game engine yang memiliki fitur lengkap. Contoh dari graphic engine adalah OGRE


Selengkapnya...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...